Apa Itu Pola Cup and Handle?

Apa Itu Pola Cup and Handle?
Kirill Suslov
Kirill Suslov
Lama membaca 5 Menit
Tanggal publikasi

Garis Besar

Formasi cup and handle (cangkir dan pegangan) pada kripto merupakan pola yang menandakan keberlanjutan tren pada suatu grafik, dinamakan demikian karena bentuknya yang menyerupai cangkir dan pegangannya.

Pedagang menggunakan pola ini sebagai cara untuk menemukan titik pembelian setelah sebuah aset berada dalam masa konsolidasi dalam suatu tren naik.

Menempatkan order beli pada titik yang tepat dalam penembusan pola cup and handle akan memberikan peluang perdagangan yang rendah resiko, bahkan setelah terjadinya tren kenaikan yang begitu signifikan.

Sejak digunakan pada akhir tahun 1980an, fitur grafik ini digunakan pula pada aset lain termasuk Bitcoin dan koin alternatif.

Apa Itu Pola Cup and Handle?

Cup and handle atau cangkir dan pegangannya, merupakan nama yang diberikan untuk sebuah tren yang terbentuk pada grafik harga aset yang mencoba menembus resistancenya.

Setelah jatuh dari harga tinggi lokalnya dan perlahan kembali dari harga rendahnya, harga akan seolah mencoba kembali menguji harga tinggi tersebut untuk yang kedua kalinya. Periode konsilidasi lalu terjadi lagi karena para pembeli yang mencoba mengubah resistance tersebut menjadi support - atau dienal sebagai support/resistance flip.

Tergantung pada ruang lingkupnya, periode pergerakan dan konsolidasi ini dapat menyerupai sebuah ‘cangkir teh’.

Setelah konsolidasi, jika memang berhasil, harga akan menembus resistancenya dan melanjutkan tren kenaikan. Sehingga cup and handle di sini bertindak sebagai pengonfirmasi akan naiknya harga aset.

Cup and handles dapat muncul dalam berbagai bentuk. Dapat terlihat dalam (meski tidak begitu dalam), atau dangkal. namun sama-sama memiliki sifat yang yang pasti yang membedakan keduanya dari pola harga lain, ini membantu pedagang mengenali kesempatan di keberlanjutan tren kenaikan harga.

Cara Mengenali Pola Cup and Handle

Formasi cup and handle merupakan salah satu pola yang cukup mudah dikenali berkat bentuk uniknya.

Sebuah palung yang membuat bentuk cangkir pada level resistance, dan disebelah kanannya terdapat fase konsolidasi yang membentuk pola pegangan cangkir dalam melengkapi polanya.

Cup and handle dapat terbentuk di segala kerangka waktu, namun yang penting adalah ini harus benar-benar tampak jelas terlihat. Cup harus membentuk cekungan dalam - setidaknya sepertiga dari kenaikan sebelumnya - sementara - handle tidak berbentuk begitu dalam.

Formasi lainnya, yang mungkin agak mirip, sering kali tidak dianggap pola cup and handle. kebingungan dalam melihat cup and handle yang 'sebenarnya' dapat menyebabkan potensi kegagalan dalam eksekusi perdagangan dalam memprediksi kenaikan harga.

Contoh Pola Cup and Handle pada Kripto

Peristiwa cup and handle umum terjadi pada Bitcoin dan koin alternatif baik dalam kerangka waktu besar maupun kecil. Formasi yang terjadi berlarut-larut dapat menarik perhatian pedagang sebagai antisipasi terjadinya penembusan terakhir selama berminggu-minggu atau bahkan berbulan-bulan.

Faktanya, pada 2024, Bitcoin mencetak formasi ini pada BTC/USD dan BTC/USDT dalam kerangka waktu mingguan seperti terlihat pada gambar dibawah.

`BTC/USDT chart showing an extended cup and handle pattern in 2024 on TabTrader Web

Grafik BTC/USDT pada Web TabTrader

Sekilas, bagian cup pada pola bermula ketika harga mencapai rekor tertingginya pada November 2021.

Setelah itu kenaikannya kehilangan momentum dan gagal menahan tren ini untuk lebih dari satu tahun. Ini memberikan penurunan yang nampak mengayun dan berbalik nauk. Kemudian, tren naik mengumpulkan 'tenaganya' dan Bitcoin menguji ulang rekor harga tertinggi ini.

Batas harga ini tidak tertembus dalam satu kali percobaan, seperti terlihat pada grafik minguan disekitar level $69,000.

Bitcoin lantas kemudian berkonsolidasi dan menguji ulang kekuatannya sebelum mencoba menjebol resistance. Ini kemudian menghasilkan formasi klasik cup and handle dengan cukup jelas.

Pola Cup and Handle Terbalik (Bearish)

Meski umumnya dikenali sebagai pola keberlanjutan tren naik, pola cup and handle juga memiliki pola kebalikannya.

Ini terjadi dalam kondisi yang berkebalikan dari cup and handle. Aspek dan segala hal yang dimilikinya akn sama namun berkebalikan.

Grafik dibawah menunjukkan kebalikan dari pola cup and handle untuk grafik Ethereum ETH/USDT pada kerangka waktu harian. Disini, penurunan yang berkelanjutan terjadi saat muncul penjebolan dibawah support - serupa dengan yang terjadi pada bullish yang menjebol resistance.

ETH/USDT chart displaying an inverse cup and handle pattern on TabTrader Web

Grafik ETH/USDT chart pada Web TabTrader

Cara Berdagang dengan Pola Cup and Handle

Berdagang dengan pola cup and handle tidak jauh dari pemahaman akan resistance, dimana kenaikan akan terjadi saat berhasil dijebol.

Di sini, pembeli tidak menempatkan order pada level resistance utama yang terbentuk pada kedua sisi bagian cup, namun sedikit diatas garis tren miring yang menandai batas handle. Ini menawarkan titik masuk yang minim resiko jika resistance gagal ditembus.

Grafik BTC/USDT dibawah menunjukkan area kunci yang ditinjau untuk pembelian karena lengkapnya pola cup and handle.

Disini, harga menghabiskan waktu untuk melakukan pengujian ulang pada resistance sebelumnya untuk melanjutkan tren kenaikan.

BTC/USDT chart illustrating the completion of a cup and handle pattern on TabTrader Web

Grafik BTC/USDT pad Web TabTrader

Kelebihan Pola Cup and Handle

Mengingat penembusan resistance memperkuat kesuksesan pola cup and handle, keuntungan utama dari pola ini adalah titik masuk pasar yang menguntungkan.

Ini juga berlaku pada kebalikan formasi cup and handle ketika pedagang berniat melakukan penjualan pada suatu aset.

Cup and handle merupakan sesuatu yang mudah untuk mengidentifikasi titik masuk di pasar, karena mudahnya terlihat bahkan bagi pedagang yang belum berpengalaman. Tititk keluar pun juga mudah ditemukan apabila harga gagal menembus handle.

Namun, jika berhasil, keuntungan yang dihasilkan dari pola cup and handle bisa menjadi signifikan — meskipun kita masuk setelah harga telah pulih dari posisi terendah dan menyamai harga tertinggi sebelumnya.

Kunci keuntungan lain dari penggunaan pola cup and handle dalam berdagang kripto adalah kepraktisannya - pola ini dapat digunakan untuk berbagai kerangka waktu pada token apapun.

Kelemahan Pola Cup and Handle

Serupa dengan berbagai pola grafik lainnya, cup and handle tidak luput dari kegagalan dalam sutu perdagangan.

Ini karena sifat cup and handle yang tidak benar-benar menjamin keberlanjutan tren dan mengeksekusi perdagangan hanya serta-merta menggunakan satu faktor akan memperbesar potensi kerugian.

Aksi harga begitu terpengaruh oleh banyak fenomena, dan volatilitas eksternal menyebabkan harga aset bergerak tak terprediksi - ini yang menyebabkan pola cup and handle rusak sama sekali.

TabTrader menyarankan Anda untuk menggunakan indikator lain untuk mendukung sinyal yang diberikan oleh cup and handle.

Indikator memberikan pandangan perdagangan seperti volume perdagangan - sesuatu yang penting untuk memantau penjebolan atau penolakan dari level kunci tertentu. Indeks Kekuatan Relatif (RSI) - salah satu indikator umum TabTrader - juga akan sangat berguna.

Informasi lebih lanjut tentang indikator perdagangan lain yang populer dapat ditemukan di sini.

Kesimpulan

Pola cup and handle merupakan salah satu fenomena grafik yang mudah dikenali.

Tampilannya yang unik, serta implikasinya yang relatif jelas, menjadikannya pola yang berharga bahkan bagi pelaku pasar yang kurang berpengalaman sekalipun

Anda yang membutuhkan titik masuk dengan resiko rendah dapat memanfaatkan pola cup and handle yang benar-benar terbentuk untuk melakukan pembelian.

Pola cup and handle tidak selalu berhasil, kejadian tak terduga dapat mempengaruhi pasar kripto, maka dari itu, berdagang hanya karena faktor ini terbilang cukup beresiko.

TabTrader menyarankan pengujian pada formasi cup and handle dengan indikator perdagangan untuk meningkatkan potensi keberhasilannya.

Mendeteksi Pola Cup and Handle dengan Mudah melalui TabTrader

TabTrader memiliki semua perlengkapan yang Anda butuhkan untuk berdagang kripto di berbagai bursa terbesar didunia dengan aman dan mudah - semua dari satu genggaman.

Aplikasi TabTrader yang intuitif dan tampilan antarmuka yang mudah membuat pola grafik klasik cup and handle dapat dengan mudah terdeteksi.

Tampilan grafik yang dapat diatur, beragam garis bantu, peralatan dan hal lainnya membuat pengguna TabTrader selalu terdepan dalam pasar kripto yang begitu cepat - dari mana saja, kapan saja.

Download it here. Tersedia untuk iOS, Android dan Web, aplikasi TabTrader merupakan alat perdagangan kripto yang handal, dan siap untuk digunakan pada perangkat Anda. Unduh segera di sini.

Baru memasuki perdagangan kripto dan ingin tahu lebih lanjut? Akademi TabTrader merupakan ensklopedia untuk segala hal yang berhubungan dengan Bitcoin, koin alternatif dlsb.

Kami senantiasa memperbarui dan mengembangkan aplikasi serta materi edukasi kami. Ikuti pula Blog TabTrader sekarang dan jangan lewatkan berita terbaru, pengumuman dan rilis produk.

Pertanyaan Umum

Apakah cup and handle menandakan bullish?

Pola cup and handle dapat memberikan tanda penjebolan resistance yang sudah dekat dalam grafik harga aset. Jika terkonfirmasi, pola ini menawarkan potensi perdagangan yang rendah resiko.

Bagaimana metode penggunaan cup and handle?

Pedagang kripto dapat menggunakan struktur cup and handle untuk mengetahui kapan titik melakukan pengujian ulang - dan mengetahui kemungkinan penjebolan - resistance. Menempatkan order beli sedikit diatas kanal resistance miring pada bagian 'handle' berkemsempatan untuk memberi peluang perdagangan yang tepat apabila terpicu.

Apakah pola cup and handle dapat diandalkan?

Tidak semua pola cup and handle akan selesai dengan keberlanjutan tren naik. Ada berbagai faktor yang mempengaruhi aksi harga termasuk peristiwa yang tak terduga yang mengganggu tren dan menyebabkan pola cup and handle rusak.

Ingin memulai berdagang kripto?

Cobalah TabTrader untuk ponsel atau web!

google-playapp-storeweb-app