Apa Itu Bear Traps dan Bagaimana Cara Menghindarinya?

Apa Itu Bear Traps dan Bagaimana Cara Menghindarinya?
Kirill Suslov
Kirill Suslov
Lama membaca 5 Menit
Tanggal publikasi

Poin Penting

Bear trap atau jebakan tren turun merupakan sebuah fitur grafik dimana pedagang yang berada dalam posisi jual dipaksa untuk menelan kerugian oleh aksi harga.

Bear trap umum terjadi pada pasar kripto dan ini kerap muncup pada Bitcoin dan koin alternatif (altcoin) baik dalam kerangka waktu kecil maupun besar.

Di sini pedagang yang berada pada posisi jual suatu token akan dihadapkan pada sebuah kerugian dan posisi ini akan menyebabkan likuidasi apabila pedagang menerapkan strategi agresif dengan penggunaan daya ungkit (leverage).

Bear Traps dapat dihindari dengan memperhatikan data buku order dan melihat level harga penting secara historis.

Bagaimana Bear Trap Bisa Terjadi?

Bear trap dapat muncul dimanapun - tak peduli di berbagai kerangka waktu grafik perdagangan manapun.

Probabilitas munculnya tergantung dari berbagai faktor. Level harga penting - bahkan level harga psikologis - cenderung menarik banyak jumlah likuiditas, sehingga, ini merupakan lahan yang subur bagi pedagang besar untuk memanipulasi pasar.

Kekuatan tren juga menjadi faktor bagi bull maupaun bear trap. Harga dengan tren kuat yang bergerak menuju titik harga psikologis akan lebih sering memakan korban likuiditas daripada pasar yang bergerak lambat.

Faktor ketiga adalah waktu: dimana pada titik harga penting, yang belum pernah disentuh sebelumnya di periode yang panjang, disitulah banyak pedagang akan cenderung memanfaatkan potensi keuntungan.

Contoh Bear Trap pada Kripto

Dengan konsep level harga psikologis, beberapa level cenderung menjadi titik dimana bear trap ditemukan.

Contoh sederhana ialah pada Bitcoin, dengan siklus halving empat tahunnya dan perilaku pola harganya. Setiap empat tahun, BTC/USD akan mencatatkan rekor kenaikan tertinggi - sebuah peristiwa yang cenderung diikuti oleh periode konsolidasi.

Di sini, harga akan turun ke titik yang rendah, dan dapat terjun dalam sebelum pasar berkonsolidasi untuk melanjutkan kenaikan..

Periode konsolidasi ini merupakan daerah penting bagi pedagang besar untuk menciptakan bear trap. Seperti namanya, sebuah jebakan diperlukan untuk menjerat korbannya, dan pada pasar keuangan, beginilah cara uang bekerja.

Pada grafik dibawah, BTC/USD berkonsolidasi setelah menyentuh rekor harga tertingginya sekitar $73,800. Konsolidasi ini terjadi selama empat minggu, selama penurunan harga yang mencapai lebih dari 20% pada suatu titik, hingga $56,500.

TabTrader Academy BTC/USD chart illustrating bear trap example during all-time highs on TabTrader app

Ini juga mengacak-acak garis tren yang sebelumnya menjadi support Bitcoin saat tren naik: simple moving average 21-hari, basis biaya pemegang jangka pendek dan lain-lain.

Pada area $60,000, disinilah bear trap terjadi. Ini berakar pada kenaikan harga Bitcoin sejak 2021. BTC/USD mencapai $58,000 pada bulan April sebelum mengalami pembalikan, kembali lagi pada bulan Oktober untuk pengujian dan kemudian mencatatkan rekor harga tertinggi di $69,000 sebulan kemudian.

Proses ini menjadikan $58,000 sebagai area kunci bagi pedagang, dan begitu harga ini tertembus dari atas pada tahun 2024, tidak lama, pemantulan meninggalkan pedagang yang berada dalam posisi short di bawahnya.

Harga turun dibawah titik harga penting untuk waktu yang lama ditengah volume perdagangan yang diisi oleh pendatang baru merupakan peringatan jelas bahwa bear trap tengah terjadi.

Bagaimana Bear Trap Terjadi?

Bear trap menjebak mereka yang terlambat memasuki posisi short atau mereka yang kehilangan kepercayaan diri untuk menjual asetnya.

Bagi mereka yang berada di posisi lain - termasuk pedagang besar yang memanipulasi pasar, hal ini merupakan sesuatu yang menguntungkan.

Tujuan dari bear trap adalah untuk membuat spekulator menjual asetnya pada harga yang rendah sebelum akhirnnya terjadi pemantulan, sementara penjual yang terlambat melakukan aksinya akan dipaksa menghadapi likuidasi atau mempertahankan posisinya dalam keadaan rugi.

tabtrader-academy-bagaimana-cara-bear-trap-bekerja-lembar-contekan.png

Cara manipulasi pasar memasang bear trap penting untuk diingat oleh pedagang kripto. Tidak seperti pasar finansial tradisional dimana praktik ini dilarang, sebuah proses yang disebut "spoofing" ("menipu") ini umum terjadi dalam perdagangan kripto. Ini mengacu pada keadaan dimana pedagang besar dengan sengaja memindahkan likuiditas dalam jumlah besar untuk mengarahkan harga ke titik tertentu dan berhenti saat tujuannya telah tercapi.

Seperti dapat dilihat, bear trap didasarkan oleh permainan psikologis - peserta pasarlah yang menetukan seberapa penting suatu titik harga.

Cara Mengidentifikasi Bear Trap

Untuk mengantisipasi bear trap yang mungkin akan terjadi pada suatu aset, beberapa fenomena perlu diperhatikan.

Likuiditas, volume dan kepentingan merupakan tiga elemen penting pasar yang dapat membantu pedagang menghindari kejatuhan dalam manipulasi.

Ketika pasar jatuh dibawah level psikologis penting, volume akan meningkat karena meningkatnya posisi short dan pedagang yang mengharapkan kejatuhan yang lebih rendah.

Apabila likuiditas ditambahkan pada level tertentu saat harga menuju ke arah itu, itu dapat dikatakan sebagai sesuatu yang aneh, dan dianggap sebagai percobaan manipulasi pasar untuk mencapai level harga tertentu. Pergerakan likuiditas ini dapat terjadi pada arah apapun dan inilah yang disebut sebagai "spoofing" atau "menipu"

TabTrader App chart illustrating an example of a bear trap pattern in crypto trading

Grafik BTC/USD pada Web TabTrader

Dengan latar belakang manipulasi ini, pedagang besar - "smart money" - sedang memantau titik masuk yang diinginkan, dan segera membeli dalam jumlah besar ketika mencapai harga tersebut, ini meninggalkan pedagang di posisi short dengan kerugiannya.

Iterasi kebalikan dari proses diatas cenderung akan terlihat pada bull trap, dimana suatu aset akan secara tiba-tiba dimasuki oleh banyak pembeli. Seperti pada aset gorengan dan koin meme. Disini, investor cenderung memiliki peranan terhadap sentimen dan secara berkala memanipulasi pasar secara keseluruhan untuk menjebak mereka yang terakhir masuk untuk meletakkan sejumlah investasinya pada tren.

Cara Menghindari Bear Trap

Untuk tidak menjadi korban aktivitas manipulasi ketika berdagang kripto di sekitar level kunci atau selama masa volatilitas tinggi adalah pengetahuan akan level-level yang mencurigakan.

Bitcoin, Ether dan koin alternatif besar semua memiliki riwayat perdagangan yang tersedia di aplikasi TabTrader. Dengan menganalisa perilaku harga pada level tertentu membantu kita terhindar dari jebakan ini. Penggunaan indikator support dan resistance dapat membantu pedagang memahami psikologis pasar.

Perbedaan Antara Bear Trap dan Bull Trap

Bear trap memiliki efek dan hasil yang sama pada para pembeli dalam tren naik, ini disebut bull trap.

Prosesnya serupa dan seperti bear trap, bull trap juga mengandakan psikologi pedagang. Mereka muncul pada akhir sebuah tren naik karena smart money yang mencoba untuk menjebak pembeli yang terlambat mengambil posisi ditengah kenaikan. Pembeli ini akan menghabiskan banyak waktu untuk pasar kembali ke posisi masuk mereka.

tabtrader-academy-bagaimana-cara-bear-trap-bekerja-lembar-contekan.png

Kripto memiliki banyak contoh akan bull trap, penting bagi para pedagang untuk mengetahui cara menghindarinya. Bitcoin, sederhananya, membutuhkan waktu dua setengah tahun untuk menyentuh $69,000 setelah sebelumnya mencapai level tersebut pada 2021. Mereka yang membeli di harga ini pada saat itu dipaksa untuk menahan posisi rugi hingga Maret 2024.

Kesimpulan

Bear trap merupakan fenomena umum pada pasar aset kripto. Pedagang perlu mewaspadai kemunculannya untuk menghindari kerugian yang disebabkan oleh keputusan yang salah.

Bear trap terbentuk disekitar titik harga yang memiliki makna psikologis dikalangan pedagang.

Ini penting karena psikologi pasar yang membuat bear trap menjadi sesuatu yang menguntungkan bagi "pemasang"nya - smart money menyasar untuk meraup keuntungan dari pedagang yang emosional.

tabtrader-academy-4-prinsip-utama-perangkap-beruang-dalam-perdagangan.png

Entitas tersebut merupakan pedagang bervolume besar dengan modal yang cukup untuk menggerakkan pasar sesuai dengan besarnya order mereka. Mereka mengambil keuntungan dari pedagang yang panik akan penurunan yang terjadi pada yang dianggap support. Pedagang yang memasuki posisi short di saat yang terlambat atau mereka yang menjual aset pada harga rendah akan mengalami kerugian besar karena masuknya pedagang besar secara masif. 

Dampak bagi pedagang dapat terasa begitu merugikan terutama merak yang menggunakan daya ungkit untuk meningkatkan potensi keuntungan. TabTrader menyarankan untuk pengguna mempelajari terlebih dahulu tentang pengetahuan teknik leverage sebelum menerapkannya pada strategi perdagangan mereka pada panduan yang tersedia.

Cara Berdagang pada Bear Trab dengan TabTrader

Pintu perdagangan TabTrader yang intuitif menwarkan pedagang kripto untuk mengidentifikasi bear trap dan tak ketinggalan tentang buku order.

Penggunaan data volume membantu pedagang memetakan reaksi pelaku pasar pada level harga tertentu secara langsung, bersamaan dengan tampilan antar muka yang mudah membuat data buku order penting terlihat pada aset atau bursa manapun.

Berikut langkah sederhana untuk memanfaatkan bear trap melalui aplikasi TabTrader:

  1. Masuk ke akun TabTrader atau buat akun baru
  2. Pelajari lebih lanjut tentang bear trap pada Akademi TabTrader
  3. Buka grafik dan mulai cari bear trap menggunakan data historis
  4. TabTrader Hubungkan bursa akun bursa Anda ke TabTrader
  5. Mulailah berdagang!

Pasar kripto terkenal akan volatilitasnya dan bear trap dapat muncul secara cepat. TabTrader memberikan kelebihan dengan ratusan pasangan aset perdagangan pada berbagai platform besar secara langsung hanya melalui satu pintu.

Baru memasuki pasar kripto? Ingin tahu lebih lanjut tentang perdagangan dan mempelajari trik perdagangan sebelum memasukinya? Akademi TabTrader merangkum pengetahuan tentang kripto dan siap untuk Anda jelajahi.

Kami terus mengembangkan aplikasi dan meningkatkan fitur kami. Ikuti terus Blog TabTrader dan jangan pernah lewatkan berita serta rilis produk kami.

Pertanyaan Umum

Apa arti bear trap?

'Bear trap' atau 'jebakan penurunan' mengacu pada fenomena dimana mereka yang mengambil posisi short terlambat mengambil keuntungan atau keluar dari pasar di bawah titik harga psikologis penting. Ketika pasar memantul, mereka tertinggal dalam posisi yang merugi.

Apa itu bear trap dalam kripto?

Bear trap dalam kripto sangat umum terjadi - terutama pada aset volatil seperti token meme atau ketika harga menyentuh level psikologis penting. Hal ini sebagian disebabkan oleh spoofing pesanan pada buku order bursa - praktik yang disengaja ini dilarang dibanyak bursa besar.

Apakah bear trap bagian dari tren kenaikan?

Bear trap dapat dianggap sebagai pembentukan formasi bawah pasar, khususnya pada fase konsolidasi dengan tren naik yang besar. Proses ini menguji mereka yang tidak begitu yakin akan lama masa tren naik.

Perbedaan bear trap dan bull trap

Bull trap memiliki gaya yang sama dari permainan buku order dengan bear trap, namun memiliki arah yang berlawanan. Disini, mereka yang terlambat memasuki posisi long akan terjebak pada pucuk harga, korban umumnya terjebak pada token meme pada saat tren yang sedang ramai.

Ingin memulai berdagang kripto?

Cobalah TabTrader untuk ponsel atau web!

google-playapp-storeweb-app