Aplikasi Decentralized (DApp)
Aplikasi terdesentralisasi (dApp) merupakan aplikasi yang beroperasi pada jaringan blockchain ketimbang pada server terpusat. Tidak seperti aplikasi tradisional dApp berjalan pada jaringan tak terpusat, memastikan tidak ada satupun yang mengendalikan operasi atau data pengguna. Inilah komponen kunci dari sistem keuangan terdesentralisasi (DeFi)
Fitur Utama dan Manfaat DApp
Faktor utama yang membedakan dApp dari 'rekan lamanya' ada pada ketidakterpusatannya. DApp menggunakan blockchain dan smart contract dalam arus data saat memberikan layanan pada penggunanya. Kita dapat melihat seolah siapapun dapat mengaksesnya, dan siapapun dapat berinteraksi dengan dApp apapun. DApp juga tidak mudah untuk dihentkan atau diisolasi atau mengecualikan sekelompok pengguna tertentu.
A dApp can keep running even if one or more nodes are compromised or shut down. Infrastruktur terdesentralisasi dApp namun tidak sekedar tentang menghilangkan batasan sensor. Data yang terdistribusi melalui node jaringan juga menunjukkan tidak adanya kendali terpusat dan tidak ada titik kegagalan tunggal.
DApp melayani penggunanya dengan menggunakan smart contract - susunan kode yang mengeksekusi input tertentu dengan kondisi yang telah ditentukan. Smart contract memuat aturan yang terprogram dan berbagai parameter yang memastikan transaksi berjalan serta menghilangkan resiko kesalahan manusia dengan menyingkirkan keterlibatan pihak ketiga.
Kelemahan DApp
Namun dApp yang terlihat inovatif dibanding aplikasi terpusat tidaklah tanpa kekurangan.
Singkatnya, aturan dan modus operandi infrastruktur terdesentralisasi tidaklah mudah untuk diubah. Diperlukan adanya konsensus dan node pembaruan atau revisi mungkin tidak sama dengan yang sebelumnya.
Node sangat dibutuhkan dalam jumlah cukup untuk memaksimalkan keamanan - kekurangan jumlahnya dapat membuat dApp rentan terhadap manipulasi.
Kode sumber-terbuka dApp diperiksa secara ketat untuk memastikan tidak ada yang mengalami kerentanan keamanan yang tidak diharapkan, namun pelaku kejahatan kadang tetap dapat menemukan celah kelemahan.
Jelajahi lebih lanjut tentang dApp bersama Akademi TabTrader melalui artikel terkait.