Solana vs Ethereum: Apakah Solana Hendak Membunuh Ethereum?
Solana Vs. Ethereum – Perbandingan Utama
Baik Solana dan Ethereum merupakan platform blockhain publik. Token asli mereka, Solana (SOL) dan Ether (ETH) merupakan aset kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar per maret 2024 di urutan kedua dan keempat.
Meski kerap disebut salah satu dari keduanya bekerja lebih baik, Solana dan Ethereum sebenarnya memiliki aspek kunci yang berbeda.
Solana mempertahankan hasil keluaran yang tinggi sebagai salah satu kelebihannya, kemampuan memproses lebih dari 65,000 transaksi per detik jauh melampaui kapasitas jaringan Ethereum. Kecepatan ini ada berkat mekanisme konsensus Solana yang unik, Proof-of-History (PoH), yang meningkatkan skalabilitasnya.
Disisi lain, Ethereum terkenal akan kemampuan smart contractnya dan ekosistemnya yang ditetapkan untuk mendukung penggunaan terdesentralisasi (Dapps) dan keuangan tak terpusat (DeFi). Ethereum merupakan penggagas awal industri dan masih menjadi jaringan blockchain publik terbesar selain Bitcoin (BTC).
Namun Ethereum menghadapi tantangan skalabilitas, termasuk diantaranya tingginya biaya gas saat terjadi kepadatan jaringan - permasalahan yang menjadi bulan-bulanan Ethereum.
Disaat Ethereum mengutamakan desentralisasi dan keamanan, Solana berfokus pada skalabilitas dan kecepatan, mereka sebenarnya bergerak dalam dalam dua hal yang berbeda.
Apa Itu Ethereum (ETH)?
Ethereum merupakan platform blockhain tak terpusat yang mengawali teknologi kripto yang yang paling terkenal dan paling digunakan saat ini.
Vitalik Buterin mencetuskannya pada tahun 2015 bersamaan dengan token aslinya, Ether (ETH)
Ethereum dikenal akan fungsi smart contractnya - sebuah perangkat yang menjadi tulang punggung penggunaan kriptonya. Tak seperti Bitcoin, Ethereum memungkinkan pengembang untuk membuat dan mengembangkan penggunaan desentralisasi (Dapps) dan smart contract yang mewadahi kasus penggunaan yang semakin luas. Penggunaan ETH memotori terjadinya transaksi dan eksekusi smart contract.
Jaringan Ethereum beroperasi pada mekanisme konsensus Proof-of-Stake (PoS), yang bertransisi dari model Proof-of-Work (PoW) yang saat ini digunakan dalam Bitcoin untuk meningkatkan skalabilitas dan efisiensi energi - sebuah transformasi yang dikenal sebagai Ethereum 2.0
Sebagai ekosistem payung, blockchain Ethereum bekerja sebagai fondasi untuk keuangan tidak terpusat, token yang tak dapat dipertukarkan (NFT). dan berbagai penggunaan desentralisasi lainnya.
Apa Itu Solana (SOL)?
Solana merupakan platform blockchain berperforma tingggi yang diluncurkan pada tahun 2020, yang dirancang untuk mengatasi permasalahan skalabilitas dalam jaringan terdesentralisasi - khusunya yang terjadi pada Ethereum.
Solana menggunakan teknologi kombinasi, termasuk apa yang disebut algoritma Proof-of-History (PoH), untuk mencapai hasil keluaran transaksi yang tinggu dengan biaya yang sangat rendah bagi peserta jaringan.
Arsitektur Solana memungkinkan kecepatan pemrosesan pada lebih dari 65,000 transasksi per detik, ini membuatnya menjadi salah satu jaringan blockchain tercepat.
Aset kripto aslinya, Solana (SOL), mendukung operasi transaksi jaringan, termasuk biaya yang terkait dengan program Solana - yang setara dengan smart contract.
Sejak awalnya, berbagai insiden telah menimbulkan pertanyaan tentang desentralisasi Solana serta adanya kemampuan sejumlah kecil entitas untuk mengendalikan perilaku jaringan
Perbandingan Solana Vs. Ethereum: Apa Bedanya
Baik Solana dan Ethereum merupakan sama-sama sistem blockchain pada dunia aset kripto, dan telah muncul sebagai yang terdepan dalam Dapps, DeFi, dan penyebaran NFT.
Hal inilah yang menyebabkan persaingan keras antara dua ekosistem itu. Keduanya memiliki atributnya sendiri, di saat pengembang berusaha untuk mengatasi masalah utama dan kritikan yang menyertainya.
Jika dilihat sekilas Solana tidak nampak begitu berbeda dengan Ethereum dalam hal fitur dan kemampuan. Namun perbedaannya terletak pada beberapa area berbeda: kecepatan transaksi dan hasil keluaran, biaya dan desentralisasi.
Standar token Ethereum, ERC-20, beberapa tahun ini menjadi identik dengan tingginya biaya transaksi. Sementara Solana terbilang lebih murah. Meskipun Solana jauh lebih murah, namun mengatur node - yang dikenal sebagai validator - masih membutuhkan investasi yang cukup besar.
Dengan begitu, terdapat jauh lebih sedikit validator Solana ketimbang node Ethereum, dan ini membuat adanya isu pada sisi desentralisasi.
Pada intinya, Solana dan Ethereum memiliki dua cara berbeda dalam mencapai hasil hasil blockchainnya.
Sejarah Solana Vs. Ethereum
Solana dipimpin oleh Anatoly Yakovenko, muncul pada 2020 awalnya memiliki tujuan untuk menyelesaikan isu keterbatasan skalabilitas Ethereum
ada whitepapernya, yang aslinya telah muncul pada tahun 2017, Yakovlenko pertama kali mendeskripsikan mekanisme konsensus unik Solana, Proof-of-History (PoH), dan kelebihannya pada jaringan berkapasitas tinggi
Sejak diuji coba pada tahun 2019, Solana telah tumbuh hingga hingga 1,700 node validator yang memproses sekitar 300 juta transasksi hingga Maret 2024.
Ethereum yang dikonsep oleh Vitalik Buterin pada tahun 2013 dan diluncurkan pada tahun 2015, memperkenalkan banyak komponen inti yang telah banyak berperan membentuk DeFi. Komponen intinya meliputi konsep smart contract, pendirian aplikasi tak terpusat (DApps) dan sistem keuangan tak terpusat (DeFi)
Aspek | Solana | Ethereum |
---|---|---|
Didirikan | Didirikan pada tahun 2020 oleh Anatoly Yakovenko | Dikonsep oleh Vitalik Buterin pada tahun 2013 dan diluncurkan pada tahun 2015 |
Mekanisme Konsensus Unik | Proof-of-History (PoH) dikenalkan pada whitepaper tahun 2017 | Bertransisi dari Proof-of-Work (PoW) ke Proof-of-Stake (PoS) untuk Ethereum 2.0 |
Peluncuran Uji Coba | Uji coba diluncurkan pada Juli 2019 | Tidak tersedia (Ethereum memiliki banyak ujicoba untuk pengembangan) |
Validator Nodes | Terdapat sekitar 1,700 node pada Maret 2024 | Tidak tersedia (Ethereum bergantung pada validator dan penambang) |
Pemrosesan transaksi | memproses sekitar 300 juta transaksi hingga Maret 2024 | Memfasilitasi volume transaksi tinggi terutama dengan aktivitas DeFi |
Kontribusi pada Industri | Mengatasi kekurangan skalabilitas Ethereum | Memperkenalkan komponen utam DeFi, termasuk smart contract dan token standar ERC-20 |
Pencapaian Penting | Whitepaper yang memperkenalkan PoH pada tahun 2017 | Mesin Virtual Ethereum (EVM), token standar ERC-20, transisi Ethereum 2.0 |
Pemutakhiran terbaru | Pemutakhiran jaringan terbaru 13.12.22 | Pemutakhiran Dencun yang bertujuan untuk memperluas dan menyelesaikan permasalahan biaya transaksi |
Sejarahnya ditandai dengan pencapaian seperti rilisnya Mesin Virtual Ethereum (EVM), yang memungkinkan eksekusi smart contract, dan implementasi standar token ERC-20 yang memfasilitasi pembuatan berbagai token baru dan fenomena khas kripto seperti penawaran koin inisial (ICO). Kemudian jarinan Ethereum bertransisi dari algoritma Proof-of-Work (PoW) ke Proof-of-Stake (PoS) sebagai bagian dari proyek Ethereum 2.0.
Pada Maret 2024, pemutakhiran Dencun menyasar perluasan jangkauan Ethereum sambil mengatasi beberapa masalah utama terutama tingginya biaya transaksi.
Tokenomik Solana Vs. Ethereum
Solana dan Ethereum memiliki model tokenomik khas yang mencerminkan rancangan dan tujuan masing-masing.
Token Ethereum, Ether (ETH), melayani aset kropto asli jaringan Ethereum. Ether memainkan peran penting dalam mendukung transaksi dan mengeksekusi smart contract sembari menjaga jaringan. Biaya gas adalah insentif bagi peserta jaringan, sementara PoS memberi upah pada mereka yang berperan dalam likuiditas jaringan.
Ether memiliki kapitalisasi pasar sebesar $387 miliar pada Maret 2024, dengan mudah itu membuatnya menjadi aset kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar setelah Bitcoin.
Token | Ether (ETH) | Solana (SOL) |
---|---|---|
Peran | Aset kripto asli, mendukung transaksi, mengeksekusi smart contract, menjaga jaringan | Sarana pembayaran utama, mewadahi transaksi cepat dan murah |
Mekanisme Insentif | Biaya gas adalah insentif peserta jaringan, PoS membayar upah penyedia likuiditas | Staking SOL menjaga blockchain, pelaku staking dibayar dengan token SOL |
Kapitalisasi Pasar (Maret 2024) | 387 miliar Dollar AS | 76 miliar Dollar AS |
Peringkat (Maret 2024) | Aset kripto terbesar kedua setelah Bitcoin. | Aset kripto terbesar kelima setelah Bitcoin, Ether, Tether (USDT), dan Koin Binance (BNB) |
Token asli Solana, SOL, melayani berbagai fungsi dalam ekosistem Solana. SOL beroperasi sebagai pembayaran utama, serupa biaya gas Ethereum.
Tokenomik Solana dirancang untuk memprioritaskan skalabilitas dan efisiensi, dengan SOL yang biasanya hanya membutuhkan biaya sepersekian sen Dollar AS.
SOL distaking oleh validator jaringan demi menjaga keamanan blockchain, dan pelaku staking akan diberi upah token SOL - hal yang serupa pada ETH.
Kapitalisasi pasar Solana pada maret 2024 mencapai $76 miliar, ini membuatnya menjadi aset kripto terbesar kelima setelah Bitcoin, Ether, koin stabil Tether (USDT) dan Koin Binance (BNB).
Blockchain Solana Vs. Ethereum
Kini Ethereum menggunakan mekanisme konsensus jaringan Proof-of-Stake (PoS).
Setelah berpindah dari Proof-of-Work (PoW) algoritma yang juga digunakan Bitcoin, dalam pemutakhiran Ethereum 2.0, peserta jaringan Ethereum kini dapat melakikan staking likuiditas dan diberi upah secara pro rata.
Validator - isitilah resmi Ethereum yang merujuk pada siapapun yang terlibat pada penambahan transaksi ke blockchain - melakukan staking melalui smart contract dan berperan dalam memastikan bahwa blok transaksi baru valid dan menyebar ke jaringan.
PoS memastikn waktu blok tetap - sesuatu yang berbeda dengan PoW, yang memungkinkan adanya periode konfirmasi waktu blok yang fleksibel yang dijaga dengan penyesuaian naik dan turun secara otomatis terhadap tingkat kesulitan penambangan.
Fitur | Solana | Ethereum |
---|---|---|
Mekanisme Konsensus | Proof-of-Stake (PoS) + Proof-of-History (PoH) | Proof-of-Stake (PoS) |
Konsensus Jaringan | Konsensus validator yang menitikberatkan staking | Validator melakukan stake ETH dan mengajukan blok baru |
Waktu Konfirmasi Blok | Sekitar 0.4 detik | 12 detik (slot) / 32 detik (epoch) |
Konsep Waktu | Menyelesaikan konsensus dalam waktu transaksi | Tidak ada konsensus pada waktu transaksi |
AKhir transaksi | Selesai dalam 0.4 detik | Selesai dalam ~13 detik (berdasarkan konfirmasi) |
Validator Ethereum mengoperasikan apa yang disebut sebagai slot dan epoch, waktu internal blockchain Ethereum, masing-masing dengan periode 12 detik dan 32 detik. Setiap slot, satu validator terpilih secara acak untuk mengajukan blok baru diamana ia harus menyiarkan ke seluruh jaringan. Sementara setiap epoch memiliki “komite” validator yang bertugas untuk memberikan suara pada validitas blok yang diusulkan.
Sementara Solana mengombinasikan PoS dengan mekanisme konsensus uniknya yang disebut Proof-of-History (PoH).
Selayaknya Ethereum, validator jaringan berpartisipasi dalam mengonfirmasi validnya blok transaksi, dan dibayar dengan token berdasarkan token likuiditas - fitur konsensus validator yang menitikberatkan stake Solana.
Sementara PoH memungkinkan konsep waktu untuk menembus blockchain, memungkinkan kemampuan untuk mengetahui kapan tepatnya transaksi terjadi agar informasi ini memiliki konsensus yang lengkap.
Kunci kelebihannya ialah meningkatnya kecepatan proses transaksi. Blok konfirmasi Solana biasanya memerlukan 0.4 detik, sementara sebuah transaksi dengan penyelesaian 32 konfirmasi jaringan cenderung memerlukan waktu sekitar 13 detik.
Bahasa dan Perangkat Smart Contract Solana dan Ethereum
Ethereum, perintis platform blockchain untuk smart contract, memperkenalkan konsep penggunaan terdesentralisasi (dApp) dan smart contract yang tereksekusi pada blockchainnya menggunakan Solidity.
Bahasa ini meski menjadi sesuatu yang luar biasa selama bertahun-tahun tetap memiliki tingkat prestasi yang curam dan telah terbukti menghadapi berbagai kerentanan sejak awal.
Kerangka kerja populer bagi pengembang Ethereum termasuk Truffle dan Hardhat, bersama dengan testing library seperti OpenZeppelin memastikan keamanan smart contractnya.
Salah satu bahasa utama smart contract yang didukung oleh Solana - dikenal sebagai 'program' pada ekosistem Solana - ialah Rust. Memori keamanan Rust membuatnya cocok untuk pengembangan blockchain, mengurangi resiko kerentanan dan eksploitasi.
Solana menawarkan ekosistem komprehensif pada proses perampingan pengembangannya. Tampilan Antarmuka Baris Perintah Solana (Solana's Command Line Interface) menyediakan penggunaan utama untuk pengembangan, pengujian dan interaksi dengan program.
Lingkungan pengembangan terintegrasi (Integrated development environments) seperti VS Code bersama dengan Solana menawarkan peningkatan pengembang Solana, termasuk menyorti sintaks, penyelesaian kode, serta kemampuan debug. Pada Juli 2023, peluncuran Solang dan Neon EVM memungkinkan peningkatan interoperabilitas yang signifikan antara Ethereum dan Solana.
Komunitas Pengembang dan Ekosistem Solana Serta Ethereum
Sebagai koin alternatif dengan kapitalisasi pasar terbesar, tidak mengherankan jika pada tahun 2024 Ethereum memanfaatkan besarnya angka pengembang aktif dalam lingkup aset kripto.
Bersamaan dengan Bitcoin, akun Ethereum telah mencapai hampir 80% pengembang dengan lebih dari 7,000 pihak yang bekerja setiap bulannya pada awal tahun menurut laporan yang dikeluarkan oleh Firm Capital, perusahaan investasi kripto. Pada tahun 2023, Ethereum memiliki lebih dari 16,000 pengembang yang mendukungnya.
Sejumlah pengembang adalah pekerja lintas-rantai yang berinteraksi dan berkontribusi dengan ekosistem antar jaringan blockchain pada waktu yang sama.
Energi pengembang, di luar DApps, saat ini fokus pada roadmap Ethereum tahun 2024, dimana akan ada sejumlah peningkatan melalui peningkatan Dencun. Di antaranya adalah pengurangan biaya transaksi yang signifikan untuk transaksi Layer 2 - sebuah tonggak penting dalam meningkatkan ekosistem.
Sementara itu, sebuah laporan dari Solana mengestimasi terdapat sekitar 2,500 - 3,000 pengembang aktif pada ekosistem 2023. Ini beru memperhitungkan mereka yang bekerja di tempat penyimpanan publik.
Pengembang Solana terlibat dalam berbagai bidang yang berbeda. Menurut laporan tersebut, mencakup segala sesuatu mulai dari kemajuan dalam peralatan, pengalaman pengembang dan kualitas konten hingga keragaman bahasa pemrograman yang tersedia, termasuk debugging, dan pemeliharaan.
Kasus Penggunaan dan Aplikasi Solana dan Ethereum
Meskipun secara teknis tidak sama, Solana dan Ethereum berusaha menyajikan solusi untuk berbagai macam produk dan layanan kripto, serta seluruh subsektor yang berdasarkan inovasi teknologi yang tersedia.
Secara umum, kedua jaringan ini paling mendukung implementasi DApp dan DeFi - termasuk bursa terdesentralisasi (DEX) - serta segala sesuatu mulai dari token yang tidak dapat dipertukarkan (NFT) hingga pasar serta aplikasi gim, dan juga yield farming.
Ethereum, sebagai jaringan blockchain besar pertama yang mampu mendukung ekosistem saling terhubung yang luas, telah memiliki jalan ke dalam setiap aspek industri DeFi modern, dan tetap bertahan meskipun ada banyak pesaing yang berlomba-lomba untuk mendapatkan pangsa pasar.
Pada tahun 2024, istilah interoperabilitas blockchain menjadi tersorot ini karena desentralisasi yang semakin meningkat menuntut sebuah solusi dari banyaknya jaringan. Ethereum tetap menjadi pemain utama hingga batas tertentu berkat rekam jejak terpanjangnya yang telah terbukti.
Dikatakan kecepatan dan skalabilitas Solana membuatnya cocok untuk penggunaan yang menuntut hasil keluaran cepat, seperti perdagangan frekuentif, gim dan analisis data langsung. Biaya transaksi Solana yang murah juga membuatnya menjadi menarik untuk banyak transaksi mikro.
Kasus penggunaan membentuk kategori subjek keseluruhan dan secara konstan terus mengembangkan industri DeFi yang luas yang baru berumur lima tahun ini.
- Akademi TabTrader memiliki panduan mendalam mengenai NFT, Perdagangan DEX, yield farming, dan masih banyak lagi termasuk kemana arah masa depan DeFi.
Proyek Terkenal dari Blockchain Solana dan Ethereum
Kemampuannya untuk memproses sejumlah besar transaksi dengan cepat dengan biaya yang sangat rendah, telah membuat beberapa kisah sukses Solana yang berasal dari sektor DEX.
Pada tahun 2024, Jupiter, Raydium dan Orca, telah mencapai lebih dari $1 miliar perdagangan harian. Ini menjadikannya sebagai DEX terbesar kedua, ketiga dan keempat didunia berdasarkan volume.
Meskipun, sesama DEX, Uniswap dari Ethereum, masih menduduki peringkat teratas, sejak peluncurannya pada tahun 2018, ini menjadikan Uniswap tetap menjadi bapak dari platform perdagangan tak terpusat.
Sementara kasus penggunaan lain untuk Solana yang telah mendapatkan daya tarik besar juga berasal dari staking dan simpan-pinjam. Di sini, investor berkespektasi pada pendapatan pasif dari kepemilikanya, dan staking sendiri dapat dibilang merupakan ranah industri tersendiri.
Tak ketinggalan, Ethereum yang menjadi tuan rumah bagi beberapa nama terbesar di dunia kripto. Selain Uniswap, ini termasuk protokol simpan-pinjam terdesentralisasi MakerDAO dan Aave. tak lupa Curve Finance, salah satu penyelenggara pasar otomatis (AMM) yang paling terkenal.
Transaksi Solana Vs. Ethereum
Angka Transaksi Solana Vs. Ethereum
Ethereum saat ini mencapai lebih dari 1 juta transaksi per hari, dan mencapai rekor tertinggi hingga 2 juta transaksi pada Januari 2024.
Pada pertengahan tahun 2020, jumlah transaksi yang mencapai 1 juta atau lebih merupakan hal biasa bagi jaringan, dan hal ini berdampak pada tingginya biaya transaksi demi meningkatkan kapasitas jaringan.
Ethereum masih menguasai pangsa desentralisasi kripto dan itulah yang menjadi alasan kuat akan jumlah rata-rata transaksi yang terus meningkat, bahkan dengan hadirnya Solana sebagai kompetitor.
Salah satu rancangan utama tujuan Solana adalah meminimalkan biaya transaksi terlepas dari kepadatan jaringan, sehingga jumlah transaksi yang tinggi telah diantisipasi sejak awal. Saat ini, Solana melayani 2,500 transaksi per detik dengan arbitrase, bot pencetakan NFT yang menjadi kontributor terbesarnya.
Kecepatan Transaksi Solana Vs. Ethereum
Bagi pengguna biasa, baik Ethereum maupun Solana tidak begitu memberikan perbedaan signifikan dalam hal transaksi on-chain Lapis 1.
Perbedan biaya memang kerap mudah untuk dilihat sekilas, namun beragam konfirmasi membutuhkan kecepatan transaksi yang dalam hal ini dapat ditangani oleh Solana.
Di sinilah PoS berperan penting - transaksi on-chain pada Bitcoin, misalnya, membutuhkan waktu tiga puluh menit atau lebih untuk mendapatkan tiga konfirmasi, sering kali bahkan dengan biaya yang cukup besar.
Harga Gas Solana Vs. Ethereum
Sudah bukan rahasia lagi, terlepas pemutakhiran dan transisi Ethereum 2.0, biaya gas untuk transaksi on-chain tetaplah tinggi.
Permasalahan ini masih tetap berlanjut pada Maret 2024, biaya eksekusi pada jaringan Ethereum jauh lebih besar daripada pesaing terdekatnya.
Meski keadaannya berubah-ubah - pelacak biaya gas dapat membantu dalam mengakses biaya optimal pada transaksi tertentu, namun jumlah ini pun tetap terbilang fluktuatif.
Jenis transaksi juga sangat berperan dalam penentuan biaya - transaksi sederhana dapat dibebankan sekitar $1.50, namun penjualan NFT Ethereum mungkin dapat mencapai $50.
Biaya Solana nampak sangat berbeda. Dengan kapasitas yang sudah dipertimbangkan, transaksi dengan biaya yang sangat murah merupakan sesuatu yang sudah menjadi fitur dasarnya. Biaya transaksi biasa bahkan tidak sampai 1 sen Dollan AS.
Begitu juga dengan jaringan lain, padatnya jaringan dapat menyebabkan beban biaya yang tinggi bagi semua peserta, seperti dalam serentetan perdagangan koin meme.
Lebih Baik Mana: Solana atau Ethereum?
Ethereum dan Solana secara ketat bersaing dalam hal sorotan dan kecakapan pada cepatnya perkembangan industri DeFi.
Meski persaingan baru terjadi selama kurun empat tahun, kapasitas tetap menjadi argumen utama dalam hal peluncuran proyek baru.
Kedua blockchain ini tetap mempertahankan beberapa kualitas unik yang telah memastikan kelanjutan popularitasnya terlepas dari masalah yang ada atau perubahan dalam pasar kripto.
Kelebihan Ethereum
Ethereum termasuk jaringan blockchain awal dan terbesar dalam proyek DeFi saat ini, dan termasuk penggagas awal dalam teknologi yang kini tersebar dalam dunia kripto - smart contract, DApp, DEX, dan banyak lagi.
Keandalannya yang telah teruji oleh waktu dan pengoperasiannya yang relatif hemat biaya telah menjadikannya sebagai ekosistem yang tepat bagi para pengembang, serta banyak proyek baru di tahun 2024.
Peningkatannya ke PoS telah membantu mengatasi masalah kapasitas dan efisiensi, tidak sampai disitu, peningkatan lebih lanjut terus bermunculan, Dencun adalah satu yang paling menonjol.
Token asli Ethereum, Ether, mencetak sebuah nuansa industri tersendiri, ia merupakan target investasi yang menarik di luar lingkup kripto, terutama dari lembaga keuangan tradisional.
Ditengah banyak jaringan blockchain berebut pangsa pasar, Ethereum belum menunjukkan tanda-tanda akan menyerahkan posisi kepada para pesaing.
Kekurangan Ethereum
Kritik terhadap Ethereum berkisar pada tinggunya biaya. Biaya ini terkadang dapat menyulitkan transaksi, ini mungkin mengalahkan tujuan penggunaan Ethereum sejak awal.
Transisi Ethereum ke PoS belum sepenuhnya menyelesaikan masalah, biaya gas tetap jauh lebih tinggi relatif terhadap Solana atau jaringan blockchain utama lainnya seperti Ripple dan Polygon.
Masalah lainnya adalah masalah yang umum terjadi pada kripto secara keseluruhan. Seperti pertempuran yang tak usai melawan kerentanan keamanan, yang kadang memunculkan korban, dan ketidakpastian peraturan merupakan masalah yang semakin memusingkan bagi proyek berbasis Ethereum.
Kelebihan Solana
Solana berusaha untuk unggul dalam kasus penggunaan intinya, yaitu transaksi yang diproses dalam jumlah besar, cepat dan berbiaya rendah.
Ini menjadikannya fitur jaringan yang dapat diandalkan, dengan hasil keluaran transaksi sekitar 2.500 per detik, dengan biaya kurang dari satu sen dolar AS.
Hal ini memungkinkan berbagai proyek DeFi untuk memanfaatkan blockchain Solana, terutama yang membutuhkan transaksi mikro on-chain dalam jumlah besar.
Sebagai pendatang baru, Solana telah berusaha dalam memberi kontribusi yang luas kepada para pengembang yang ingin membangun DApp dan smart contract.
Kekurangan Solana
While normally fast and cost effective, Solana is not immune from spikes in transaction fees, especially given the large numbers of automated transactions which propagate on its network. Meskipun biasanya cepat dan hemat biaya, Solana tidak kebal terhadap lonjakan biaya transaksi, terutama mengingat banyaknya transaksi otomatis yang menyebar di jaringannya.
Perdebatan terpisah juga terjadi dalam ranah desentralisasi jaringannya - Solana memiliki lebih sedikit validator daripada Ethereum, isu keamanan tentu menjadi sesuatu yang dipertimbangkan disini.
Dalam beberapa tahun sejak beroperasi, Solana mainnet pernah mengalami gangguan sepuluh kali dengan produksi blik terhenti dan harga SOL pun bergejolak. Meski tak menimbulkan dampak panjang, peristiwa ini telah tentu tersorot oleh kompetitornya, terutama Ethereum yang hingga saat ini belum pernah mengalami gangguan.
Garis Bawah: Apakah Solana merupakan 'Pembunuh Ethereum'
Solana dan Ethereum saling berdampingan dalam industri kripto yang berkembang pesat dan penuh dengan inovasi.
Persaingan antara keduanya sangat terasa di kalangan pengguna dan pengembang, namun empat tahun setelah peluncuran mainnetnya, lintas operasi antara kedua blockchain ini semakin meningkat.
Ethereum, sebagai jaringan yang telah teruji dengan segala pro dan kontra yang ada, tetap menjadi tulang punggung utama industri DeFi - DApp, smart contract, DEX, dan banyak lagi. Ethereum memang masih menarik banyak pengembang, meskipun menghadapi rintangan dalam hal biaya transaksi yang tinggi dan waktu konfirmasi yang melambat pada saat beban jaringan sedang tinggi, langkah-langkah masih dilakukan untuk memitigasi hal ini.
Solana telah menarik perhatian yang signifikan belakangan ini, dan telah berhasil menawarkan hasil keluaran transaksi yang tinggi, pemrosesan yang andal, dan biaya yang sangat rendah.
Namun, keraguan masih tertinggal mengenai desentralisasi dan kemampuan validator untuk mengontrol blockchain, serta keandalan secara keseluruhan - seperti pada gangguan mainnet yang relatif sering terjadi.
Sejauh ini, ekosistem blockchain Ethereum dan Solana melayani berbagai macam industri kripto yang bervariasi dan terus berkembang - konsensus belum mengakibatkan migrasi massal ke salah satu ekosistem dan menjauhi ekosistem lainnya.
Selamat Datang di TabTrader
Ether, Solana, atau keduanya? Apakah ETH atau SOL yang menjadi target Anda, TabTrader memberikan segala yang terbaik untuk perdagangan kripto yang lancar dan efektif.
Aplikasi TabTrader yang tersedia di iOS, Android, dan Web, memungkinkan Anda untuk memperdagangkan ribuan token di bursa terbesar di dunia dalam satu genggaman - dimanapun, kapanpun.
Unduh di sini dan temukan cara baru dalam berdagang Bitcoin dan altcoin.
Anda pemula dalam dunia perdagangan Kripto? Ingin mengetahui lebih lanjut tentang kripto dan perdagangan? Akademi TabTrader hadir dan siap untuk memberikan jawaban atas semua pertanyaan Anda.
Kami terus meningkatkan produk kami dan memberikan informasi penting tentang pasar kripto dan masih banyak lagi - ikuti Blog TabTrader agar Anda tidak melewatkan berita, peristiwa, dan peningkatan aplikasi yang akan datang.
Pertanyaan Umum
Apakah Solana lebih baik daripada Ethereum?
Solana dan Ethereum saling melengkapi berbagai fungsi dalam industri kripto, dan meskipun masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan, konsensus belum menunjukkan bahwa salah satu dari keduanya merupakan solusi yang jelas bagi pengguna atau pengembang.
Akankah Solana mengambil alih Ethereum?
Meskipun Solana telah terbukti sangat sukses dalam kurun waktu yang singkat ini, pada tahun 2024, jaringan Ethereum tetap menjadi salah satu tulang punggung inovasi industri kripto.
Apakah SOL investasi yang lebih baik dibanding ETH?
Sebagai koin alternatif yang diperdagangkan secara bebas, Ether (ETH) dan Solana (SOL) dapat mengalami volatilitas yang signifikan. Perdagangan keduanya membutuhkan keahlian dan disiplin untuk membaca pergerakan pasar yang tidak menentu - sebuah fenomena yang umum terjadi pada aset kripto secara keseluruhan. Akademi TabTrader adalah membantu para pedagang menilai risiko perdagangan di industri yang unik dan terus berkembang ini.